Implementasi Layananan Perpustakaan dengan Menerapkan Radio Identification Frequency (RFID) pada Kartu Tanda Mahasiswa
DOI:
https://doi.org/10.47970/siskom-kb.v8i1.719Keywords:
Perpustakaan, Radio Frequency Identification (RFID), Administrasi, Kartu Tanda MahasiswaAbstract
Perpustakaan merupakan tempat yang dikunjungi untuk menambah pengetahuan dan mencari informasi. Banyak perpustakaan sekarang menggunakan sistem informasi dalam pengelolaan perpustakaan. Permasalahan yang dihadapi saat ini adalah beberapa sistem informasi tersebut masih sederhana, tidak efisien dan tidak efisien untuk digunakan. Oleh karena itu, diperlukan suatu sistem informasi perpustakaan yang menggunakan teknologi Radio Frequency Identification (RFID) lebih efisien dan efektif dalam proses sirkulasinya. Penerapan teknologi Radio Frequency Identification (RFID) pada Kartu Tanda Mahasiswa atau Dosen yang sudah dilengkapi chip Radio Frequency Identification (RFID) dapat mempersingkat pengisian data terkait peminjaman baik berupa data peminjam buku, data buku yang dipinjam atau data lainnya. Hal ini bertujuan untuk mempermudah pihak administrasi perpustakaan dalam hal pengelolaan data dan mempergunakan Kartu Tanda Mahasiswa atau Dosen supaya dapat digunakan selain untuk tanda pengenal saja.