Pengaruh Kinerja Penyaluran Bantuan Pemerintah Terhadap Masyarakat Putus Sekolah Berbasis Sistem Informasi Manajemen E-Proposal Banper, Transformasi Organisasi dan Kapabilitas SDM pada Lembaga Kursus

Penulis

  • Eva Komalasari Universitas Pancasila
  • Mombang Sihite Universitas Pancasila
  • Edy Supriyadi Universitas Pancasila

DOI:

https://doi.org/10.47970/jml.v4i1.208

Kata Kunci:

Transformasi Organisasi, Kapabilitas SDM, SIM e-Proposal Banper, Kinerja Organisasi

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kinerja penyaluran bantuan pemerintah kepada masyarakat putus sekolah berdasarkan sistem informasi manajemen e-proposal, transformasi organisasi, dan kapabilitas sumber daya manusia lembaga kursus. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling — pengumpulan data menggunakan kuesioner dan FGD. Teknik analisis data menggunakan analisis Structural Equation Modeling (SEM) yang diolah dengan software Smart PLS. Hasil penelitian membuktikan bahwa transformasi organisasi tidak berpengaruh langsung terhadap kinerja organisasi dalam penyaluran bantuan pemerintah. Sedangkan kapabilitas SDM dan sistem informasi manajemen e-proposal Banper berpengaruh langsung terhadap kinerja organisasi dalam penyaluran bantuan pemerintah. Kemudian transformasi organisasi secara tidak langsung berpengaruh signifikan terhadap kinerja organisasi dalam menyalurkan bantuan pemerintah dengan memediasi sistem informasi manajemen e-proposal Banper. Demikian juga kapabilitas sumber daya manusia secara tidak langsung berpengaruh signifikan terhadap kinerja organisasi dalam menyalurkan bantuan pemerintah dengan memediasi sistem informasi manajemen e-proposal Banper. Hasil analisis strategi melalui tahapan strategi input dengan CPM, tahapan pencocokan dengan TOWS, dan tahapan pengambilan keputusan dengan QSPM, disimpulkan bahwa strategi yang digunakan dari hasil QSPM adalah strategi pengembangan pendampingan SIM e-proposal.

Biografi Penulis

Eva Komalasari, Universitas Pancasila

Sekolah Pascasarjana

Mombang Sihite, Universitas Pancasila

Sekolah Pascasarjana

Edy Supriyadi, Universitas Pancasila

Sekolah Pascasarjana

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-05-04