Kajian Kelayakan dan Pengembangan TPS3R menggunakan GIS di Kota Sungai Penuh
DOI:
https://doi.org/10.47970/snarstek.v2i1.564Keywords:
ArcGis, Kota Sungai Penuh, pengelolaan sampah, TPS3RAbstract
Upaya pengelolaan sampah di Kota Sungai Penuh telah dibangun 5 unit TPS3R pada tahun 2022. Sejauh ini TPS3R ini belum berfungsi dan pemerintah setempat merencanakan untuk menambah beberapa unit TPS3R lagi guna memenuhi kebutuhan tempat penampungan sampah sementara sebelum dibuang ke lokasi disposal. Berdasarkan prediksi jumlah penduduk untuk sepuluh tahun mendatang dilakukan penelitian guna mengevaluasi penempatan TPS3R yang sudah ada dan merencanakan jumlah TPS3R yang sesuai dengan sebaran jumlah penduduk. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan melakukan observasi lapangan, analisis proyeksi penduduk, analisis jumlah timbulan sampah, analisis penentuan lokasi TPS3R dan menetukan koordinat TPS3R yang sesuai melalui aplikasi ArcGis. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan jumlah penduduk 109.287 jiwa dibutuhkan 55 unit TPS3R yang tersebar pada delapan kecamatan yang ada di Kota Sungai Penuh.