Perancangan Sistem Ujian Online TOEFL dan TOEP Berbabsis Web pada Pusat Bahasa I-Tech

Authors

  • Susana Dwi Yulianti Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT
  • Santi Setiyaningsih Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

DOI:

https://doi.org/10.47970/siskom-kb.v7i1.539

Keywords:

Ujian Online, Aplikasi Website, Toefl Online, Lembaga Bahasa

Abstract

Dengan meningkatnya kebutuhan akan ujian online di lembaga bahasa I-Tech, telah diciptakan platform digital yang memungkinkan penyelenggaraan ujian secara online. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana membuat situs web yang dimaksudkan untuk mengadakan ujian online di lembaga bahasa dengan mengutamakan keamanan, aksesibilitas, dan fungsionalitas. Proses pengembangan sistem berorientasi pengguna digunakan dalam penelitian ini, yang mencakup berbagai langkah mulai dari analisis kebutuhan hingga pengujian akhir. Prinsip-prinsip Human-Centered Design (HCD) digunakan dalam desain sistem untuk menjamin pengalaman pengguna yang optimal. Salah satu langkah penting untuk memenuhi kebutuhan pendidikan kontemporer adalah pembuatan situs web yang memungkinkan peserta mengikuti ujian secara online. Sistem ini dapat memberikan pengalaman ujian yang efektif dan efisien bagi semua peserta dengan mempertimbangkan aspek keamanan, aksesibilitas, dan fungsionalitas yang cermat. Penelitian ini memberikan fondasi penting untuk upaya lanjutan dalam domain ini. Metode rekayasa system yang digunakan adalah waterfall model dan pembuatan website dengan menggunakan PHP dan MySQL. Hasil dari penelitian ini bahwa system ujian online telah diimplementasikan di lembaga bahasa I-Tech dan berfungsi sesuai requirement yang diminta.

Downloads

Published

2024-03-22