Analisis dan Perancangan Aplikasi Pelanggan Bengkel Menggunakan Android Studio dan Firebase Dengan Metode Time Driven Activity Based Costing
DOI:
https://doi.org/10.47970/siskom-kb.v6i1.323Keywords:
Aplikasi Pelanggan Bengkel, Time Driven Activity Based Costing, Estimasi BiayaAbstract
Abstract— Permasalahan yang disusun dalam penelitian ini adalah pengendara sepeda motor sering kali mengalami kerusakan saat dalam perjalanan dan membutuhkan informasi letak bengkel terdekat. Selain itu pengendara juga tidak mengetahui estimasi biaya service kendaraan bermotor ketika mendatangi bengkel-bengkel kecil yang ada di jalan. Estimasi biaya perbaikan dapat digunakan oleh para pengendara motor untuk mempersiapkan biaya sebelum mendatangi bengkel. Menjawab permasalahan yang ada, perancangan Aplikasi Pelanggan Bengkel berbasis Android ini menggunakan metode Incremental Development untuk perancangan aplikasi dan metode Time Driven Activity Based Costing (TDABC) untuk memberikan estimasi biaya pada layanan perbaikan sepeda motor. Hasil dari penelitian ini berupa metode TDABC yang berhasil diimplementasikan ke dalam aplikasi pelanggan bengkel dan menjawab permasalahan yang dialami pengguna dalam mencari bengkel terdekat dan memprediksi estimasi biaya yang harus dikeluarkan sebelum melakukan perbaikan kendaraan bermotor. Implementasi aplikasi pelanggan bengkel juga membantu pemilik bengkel kecil untuk memperoleh pelanggan baru. Pada penelitian ini juga, menggunakan metode pengujian black box dengan parameter test case untuk mengetahui estimasi harga layanan pada bengkel motor.
Keywords—Aplikasi Pelanggan Bengkel, Time Driven Activity Based Costing, Estimasi Biaya