Analisis dan Simulasi Container Chasis Menggunakan Software Solidworks 2019

Penulis

  • Muktar Sinaga Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta
  • Amma Muliya Romadoni Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta
  • Fajri Hidayat Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta
  • Aditiya Airlangga Saputra4 Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.47970/jttt.v2i1.629

Kata Kunci:

Beban Ijin, Analisis Statik, Corner Casting, Container Chasis

Abstrak

Dalam perancangan dan pembuatan alat angkat dan angkut, kerangka atau chassis adalah komponen utama yang harus dipikirkan secara matang, alat angkat dan angkut harus memiliki standar tertentu yang dapat memberikan keamanan saat diberi muatan. Tujuan dari penelitian ini untuk memenuhi standar kekuatan Container Chasis dan Corner Casting serta dimensinya. Untuk Container Chasis design rangka dan pemilihan bahan material yang digunakan juga menentukan kekuatan pada Container Chasis. Material yang dipilih yaitu baja ST37. Dari analisa yang telah dilakukan didapatkan hasil perhitungan defleksi maksimum pada Container Shasis adalah 1,19 cm atau 1,2 cm, Beban maksimal dengan berat sendiri pada salah satu chasis yaitu P maks ≥ berat sendiri = 82328 kg ( temasuk berat sendiri ), beban maksimal tidak termasuk berat sendiri pada salah satu chassis adalah P maks = 81557,1 kg, beban ijin pada salah satu chassis dengan Sf  1,5 yaitu P = 54.371,4 kg dan tegangan geser yang di peroleh pada salah satu Twish Lock adalah  = 10283,01 kPa. Analisis statik dengan Solidworks 2019 pada Corner Casting berbahan Cast Carbon Steel diperoleh hasil yaitu stress analysis maksimum 3,795x108 N/m2, deflection analysis maksimum 0,1904 mm dan strain analysis maksimum sebesar 1,378x10-3. Berdasarkan hasil tersebut dimana stress maksimum  yang terjadi < stress ijin (σ) dan beban (P) Container Chassis< beban ijin (Ṕ), dengan demikian Container Chassis dan Corner Casting aman untuk digunakan

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-05-13