PERBANDINGAN HASIL PERFORMA BIT PDC UKURAN 8-1/2” PADA SUMUR EJ 11,EB 10,EB 11, DAN EB 12 PADA LAPANGAN “FA” CEKUNGAN ARJUNA DENGAN MENGGUNAKAN METODE SPECIFIC ENERGY DAN COST PER FOOT

Authors

  • Fandy Ardiansyah Universitas Tanri Abeng
  • Fidya Varayesi Universitas Tanri Abeng

DOI:

https://doi.org/10.47970/snarstek.v2i1.787

Keywords:

cost per foot, specific energy, PDC bit

Abstract

Pemilihan bit yaitu menjadi suatu hal yang penting dalam melakukan operasi pemboran agar dapat diharapkan memberikan laju penembusan yang baik serta mendapatkan hasil yang optimum dan ekonomis. Pada penelitian ini dilakukan dengan menganalisis kepada keempat sumur yaitu EJ 11, EB 10, EB 11, dan EB 12 dengan menggunakan jenis PDC bit. Dengan bertujuan mengetahui di sumur mana yang memiliki energi rendah dan nilai ekonomis
Data yang dapat digunakan pada peneilitian ini yaitu data rig, dan data pemboran dari keempat sumur dengan menggunakan jenis PDC bit dan memiliki ukuran diameter 8-1/2” pada lapangan “FA”. Pada data tersebut dilakukan analisis perhitungan dengan menggunakan dua metode yaitu metode specific energy dan metode cost per foot, supaya dapat menentukan nilai energi dan nilai ekonomian.
Nilai specific energy terkecil terdapat pada sumur EJ 11 run kedua kemudian nilai specific energy paling kecil yaitu 6,285 lb-in/in3. Untuk nilai specific energy terbesar terdapat pada sumur EB 11 run pertama yaitu 25,340. Untuk harga cost per foot yang paling rendah terdapat pada sumur EB 10 run kedua yaitu 115.48 $/foot. Untuk nilai cost per foot paling tinggi terdapat pada sumur EJ 11 run kedua dengan memiliki nilai 293.07 $/foot. Analisis dilakukan supaya mengetahui dimana letak sumur yang memiliki nilai paling kecil dari specific energy supaya sumur tersebut dapat dikatakan memiliki nilai energi yang rendah dan untuk menentukan letak sumur yang memiliki harga yang ekonomis.

Downloads

Published

2025-01-22